Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   
Home » » Ini Analisis Mengapa ISIS Eksis Rekrut Anak Muda

Ini Analisis Mengapa ISIS Eksis Rekrut Anak Muda

Posted by Olah Info on Rabu, 06 Agustus 2014

Ini Analisis Mengapa ISIS Eksis Rekrut Anak Muda - Jakarta - Ajakan untuk bergabung dengan The Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) cenderung menyasar generasi muda. Pasalnya anak muda memiliki semangat tinggi namun minim pengetahuan agama.


"Kita mengimbau kepada semua komponen bangsa untuk membentengi umat dari ajaran atau paham dari ISIS. Gerakan seperti ini selalu mencari mangsa anak-anak muda, yang semangat tinggi tapi pengetahuan Islam rendah," kata Imam Masjid Istiqlal Mustofa Ali Yakub.




"Janjinya pasti muluk-muluk. Memang agak laris ya ISIS ini, karena menggunakan kalimat Islamic State," lanjutnya saat konferensi pers Koalisi Ormas Islam Indonesia (KOIIN) di Galeri Cafe, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (6/8/2014).

Ini Analisis Mengapa ISIS Eksis Rekrut Anak MudaAli juga menyebutkan, ISIS juga bisa mendompleng keadaan dunia di mana banyak konflik di negara-negara Islam. Namun, masyarakat juga harus hati-hati dalam menyikapinya karena ISIS bukanlah yang pertama.

"Bendera dia akan mengecoh umat Islam, apalagi di saat umat Islam di dunia merindukan keadilan global karena sedang terjadi ketidakadilan global. Bahwa sebuah kelompok atau paham yang menamakan dirinya Islam, bukanlah suatu hal yang baru," ucapnya.

"Pertama Ahmadiyah itu tidak dilahirkan oleh rahim Islam, makanya ajarannya tidak sejalan. Saba'iah, didirikan Abdulah bin Saba' adalah seorang yahudi yang masuk Islam, menjadi bagian Syiah, termasuk ekstrim, di antara ajarannya mengakui bahwa Abi bin Abi Tholib adalah Tuhan. Kelompok-kelompok ini tidak bisa disebut sebagai Islam, masih banyak yang berlawanan dengan Islam," papar Ali soal gerakan yang mengatasnamakan diri dengan ajaran Islam namun menyimpang.

SHARE :
CB Blogger

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Olah Info. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger